Test Kecepatan Mengetikmu Dengan Beberapa Situs Berikut



Assalamualaikum Wr Wb. Mengetik sudah menjadi kebiasaan bagi orang jaman sekarang, dikarenakan orang jaman sekarang tidak dapat jauh-jauh dari gadget ( android, komputer, laptop/notebook ) mereka . Entah mengetik untuk membalas chat ataupun untuk membuat sebuah artikel seperti saya. Tapi seberapa cepat sobat mengetik ? tentu kecepatan mengetik itu juga diperlukan untuk bisa mengerjakan sesuatu hal secara cepat. Misal pekerjaan kantor yang sangat banyak, apalagi tugas-tugas anak sekolah dijurusan yang berbasis IT. Sudah pasti membutuhkan kecepatan mengetik yang tinggi ( berdasarkan pengalaman saya sebagai murid TKJ ). Lah terus bagaimana cara mengecek nya ? Sabar, saya akan share ke sobat situs yang sering digunakan untuk cek kecepatan mengetik sobat. Berikut situs tersebut : 
  1. 10FastFinger.com                                                                            10FastFinger.com digunakan untuk cek kecepatan ketik sobat. Sobat dapat search di google atau melalui link berikut 10FastFinger . 10FastFinger.com memiliki tampilan yang cukup mudah untuk dimengerti dan dipahami. Untuk pemilihan bahasa juga cukup lengkap. Sobat juga dapat berkompetisi di 10FastFinger.com dengan meloginkan akun tersebut. Di situs tersebut terdapat beberapa menu yang dapat sobat pilih, seperti :
            a.  Typing test
    Untuk typing test hanya tersedia 200 kata, artinya untuk para pemula. Yang kecepatan mengetiknya dibawah rata-rata.
    b. Typing test ( advanced )
    Sama halnya seperti yang sebelumnya, tetapi untuk yang advanced terdapat 1000 kata. Bisa dibilang ini untuk pro playernya dengan kecepatan mengetik yang mungkin bisa diatas rata-rata.
    c.  Custom typing test
    Untuk custom typing test, sudah jelas dari kata custom. Artinya kita dapat mengcustom kata-kata apa saja yang akan kita gunakan dalam typing test.
    d. Typing competition
    Nahh, untuk yang ini kalian bisa berkompetisi dengan orang lain dalam hal kecepatan mengetik. Hal tersebut sudah jelas dengan adanya kata “ competition “ .
    e.  Dll

  2. www.typingtest.com                                                                           Berbeda dengan 10FastFinger.com, situs ini hanya menyediakan beberapa fitur saja. Tetapi terdapat beberapa cerita atau artikel yang perlu diselesaikan dengan alokasi waktu tertentu, pastinya untuk mengetahui kecepatan mengetik sobat. Nahh, untuk fitur-fitur yang tersedia diantaranya :
    a. Typing test
    Untuk mengetahui kecepatan mengetik sobat, disini terdapat seperti cerita dan batasan waktu tertentu yang dapat dipili oleh sobat.

    b. Typing tutor / learn
    Dari namanya sudah pasti tahu bahwa ini untuk belajar mengetik dengan cepat

    c.  Typing game
    Sobat pasti sudah bisa mengetahuinya, dari judul tersebut. Ini Adalah game typing test dari situs ini :D

    Nahh itu tadi, beberapa situs untuk mengetahui kecepatan mengetik sobat. Kecepatan mengetik memang penting, tapi jangan melupakan keakuratan dalam mengetik. Dan untuk sobat yang kecepatan mengetiknya masih dibawah rata-rata, tetap belajar dan bersemangatlah. Jujur kecepatan mengetik saya sendiri bisa dibilang rata-rata lah, walaupun saya masuk jurusan TKJ :D . Sekian yang dapat saya share jangan lupa comment, share, dan subscribe agar saya bersemangat untuk membuat konten yang bermanfaat. Wassalamamualaikum Wr Wb. 

0 Response to "Test Kecepatan Mengetikmu Dengan Beberapa Situs Berikut"

Posting Komentar